Larangan Bergaul dengan Pelaku Maksiyat

Larangan Bergaul dengan Pelaku Maksiyat Dalam QS An-Nisa' 4:140 Allah melarang seorang muslim bergaul dengan pelaku dosa dan orang kafir
Dalam QS An-Nisa' 4:140 Allah melarang seorang muslim bergaul dengan pelaku dosa

عَلَيْكُمْ فِي الْكِتَابِ أَنْ إِذَا سَمِعْتُمْ آيَاتِ اللّهِ يُكَفَرُ بِهَا وَيُسْتَهْزَأُ بِهَا فَلاَ تَقْعُدُواْ مَعَهُمْ حَتَّى يَخُوضُواْ فِي حَدِيثٍ غَيْرِهِ إِنَّكُمْ إِذًا مِّثْلُهُمْ

Artinya: Dan sungguh Allah telah menurunkan kekuatan kepada kamu di dalam Al Quran bahwa apabila kamu mendengar ayat-ayat Allah diingkari dan diperolok-olokkan (oleh orang-orang kafir), maka janganlah kamu duduk beserta mereka, sehingga mereka memasuki pembicaraan yang lain. Karena sesungguhnya (kalau kamu berbuat demikian), tentulah kamu serupa dengan mereka.

- QS Al An'am:68

وَإِذَا رَأَيْتَ الَّذِينَ يَخُوضُونَ فِي آيَاتِنَا فَأَعْرِضْ عَنْهُمْ حَتَّى يَخُوضُواْ فِي حَدِيثٍ غَيْرِهِ وَإِمَّا يُنسِيَنَّكَ الشَّيْطَانُ فَلاَ تَقْعُدْ بَعْدَ الذِّكْرَى مَعَ الْقَوْمِ الظَّالِمِينَ

Artinya: Dan apabila kamu melihat orang-orang memperolok-olokkan ayat-ayat Kami, maka tinggalkanlah mereka sehingga mereka membicarakan pembicaraan yang lain. Dan jika syaitan menjadikan kamu lupa (akan larangan ini), maka janganlah kamu duduk bersama orang-orang yang zalim itu sesudah teringat (akan larangan itu).

Dan hadits Nabi riwayat Ahmad dan lainnya:
من كان يؤمن بالله واليوم الآخر فلا يقعد على مائدة يدار عليها الخمر

Artinya: Barangsiapa yang beriman pada Allah dan Hari Akhir, maka hendaknya dia tidak duduk di depan hidangan di sebuah rumah yang ada menyedikana khamr (alkohol).
LihatTutupKomentar